Pemberdayaan Purna Tenaga Kerja Indonesia oleh Pemerintah Desa

Authors

  • Eva Ambarwati Universitas Muhamamdiyah Ponorogo
  • Ekapti Wahjuni DJ Universitas Muhammadiyah Ponorogo
  • Niken Lestarini Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Keywords:

TKI Purna, Pemberdayaan, Pemerintah Desa

Abstract

Tenaga Kerja Indonesia (TKI) merupakan salah satu alternatif cara bekerja, yang oleh sebagian masyarakat Indonesia menjadi pilihan, dengan merantau atau bekerja di luar negeri masyarakat kita
beranggapan akan mendapat remitansi yang dapat digunakan sebagai model membuka usaha, atau memenuhi kebutuhan hidup, setelah TKI Kembali ke Indonesia atau menjadi purna, terkadang banyak persoalan yang muncul, misalnya terkait kebingungan untuk melanjutkan kegiatan ekonomi atau memulai usaha, habisnya modal dikarenakan prilaku konsumtif dan gaya hidup yang tidak baik, kondisi tersebut pada akhirnya membuat pemerintah desa sebagai perwakilan Negara, merasa gundah, mengingat desa banyak terbantu dari aktifitas Tenaga Kerja Indonesia yang diluar negeri, sehingga masyarakatnya bisa lebih mandiri, namun demikian tidak semua TKI yang kembali ke tanah air mampu survive sehingga diperlukan upaya sistematis dari pemerintah, untuk memberdayakan masyarakat khususnya TKI Purna. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode diskriptif kualitatif, dimana sumber data nya terdiri dari, wawancara, observasi serta dokumentasi, untuk pemilihan informan melalui teknik purposive sampling dengan pertimbangan informan memahami materi yang akan di teliti. Peranan Pemerintah Desa dalam pemberdayaan Tenaga Kerja Indonesia Purna di Desa Karangpatihan Kecamatan Balong Kabupaten Ponorogo yaitu sebagai inisiator untuk memperdulikan Tenaga Kerja Indonesia Purna, sebagai motivator agar Tenaga Kerja Indonesia Purna  bisa hidup mandiri berwirausaha di desa, dan actuating sebagai penggerak dan pemberi arahan. Upaya yang telah Pemerintah Desa lakukan dalam hal ini yaitu,
melakukan pendekatan kepada Tenaga Kerja Indonesia Purna, mengumpulkan dan membentuk kelompok usaha sesuai bakat yang dimiliki, mengadakan pembinaan dan pelatihan usaha, melakukan pendampingan berkelanjutan dan membantu pemasaran. Tenaga Kerja Indonesia Purna yang diberdayakan pada tahun 2014 ada sejumlah kurang lebih 250 orang. Kelompok usaha yang terstruktur dan terorganisasi dengan baik dan berkembang yaitu kelompok usaha peternak kambing, peternak ikan lele, dan peternak sapi. Dalam kelompok tersebut ada sekitar 160 Tenaga Kerja Indonesia Purna yang sudah punya usaha sendiri.

Author Biographies

Eva Ambarwati, Universitas Muhamamdiyah Ponorogo

Ilmu Pemerintahan

Ekapti Wahjuni DJ, Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Ilmu Pemerintahan

Niken Lestarini, Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Ilmu Pemerintahan

Downloads

Published

2020-03-30

How to Cite

Ambarwati, E., DJ, E. W., & Lestarini, N. (2020). Pemberdayaan Purna Tenaga Kerja Indonesia oleh Pemerintah Desa. Jurnal Administrasi Pemerintahan Desa, 1(1), 12–32. Retrieved from https://villages.pubmedia.id/index.php/villages/article/view/2

Issue

Section

Articles